Apakah Blog Sobat SEO Friendly ? Cek Dengan SEO Analyzer. Ya, membuat sebuah blog berkualitas dalam konteks SEO tentunya membutuhkan kecermatan dan kejelian serta kesabaran. Untuk itu sobat membutuhkan beberapa hal yang sangat berguna untuk mengoptimasi blog sobat.
Secara teknis, yang harus dipertimbangkan untuk membuat sebuah blog yang baik di mata mesin pencari adalah hal-hal berikut :
- Membuat daftar kata kunci dan menganalisanya
- Membuat judul dan deskripsi yang benar
- Membuat breadcrumbs
- Membuat artikel terkait (related articles)
- Membuat artikel yang unik dan menarik sesuai tema blog
- Membuat title tag pada setiap link
- Menambahkan gambar dan Alt tag pada setiap gambar
- Mengaktifkan kolom komentar dan memberikan ruang bagi blogger untuk berkomentar
(Untuk lebih detil silakan baca Cara Membuat Blog SEO Memperhatikan Hal Berikut ).
Hal-hal di atas adalah optimasi yang sangat penting karena merupakan awal dari SEO itu sendiri, dengan kata lain optimasinya dimulai dari konten blog itu sendiri. Lalu bagaimana cara mengetahui bahwa sebuah blog sudah SEO friendly ? Tentu saja menggunakan SEO Tools.
Mengetahui SEO Blog Dengan SEO Tools
SEO Analyzer adalah tools yang melakukan analisa terhadap indikator-indikator penting SEO, mulai dari template, title, meta description, meta keyword, title tag pada link, Alt tag pada gambar, jumlah kata atau karakter, jumlah artikel, jumlah widget, perbandingan text terhadap HTML, dan banyak lagi yang lain.
Ada banyak situs layanan analisa SEO yang bisa menganalisa ke-SEO-an blog sobat. Ada yang gratis, ada pula yang berbayar, tergantung pilihan sobat. Namun kalau ada yang gratis buat apa yang berbayar kan ? Tapi kalau yang berbayar menawarkan keuntungan lain, sah-sah saja sobat untuk menggunakan aplikasi berbayar. Biasanya situs web yang menjadi media analisa menawarkan kerja sama afiliasi.
Kelebihan dan Kekurangan Tools - Orientasi Bisnis Situs Penyedia
Setiap situs penyedia layanan analisa memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, tepatnya memiliki fokus analisa yang berbeda-beda. Bahkan (maaf bila su'uzon) ada website yang sengaja memberikan penilaian yang tidak tepat (bila dibandingkan dengan website serupa) hanya untuk menawarkan jasa dan produk aplikasi yang bisa meningkatkan kualitas sebuah blog.
Sebagai contoh, sebuah website A memfokuskan analisa pada template SEO friendly tapi tidak membeberkan konten artikelnya, dan untuk itu website A memberikan banyak nilai minus pada poin konten artikel. Nah untuk mendorong blogger agar terpancing memperbaiki poin tersebut, website A menawarkan jasa layanan ataupun produk. Tidak ada yang dirugikan sebenarnya, tergantung dari sudut pandang mana kita melihatnya.
Pada kasus lain, sebuah website B melakukan analisa secara keseluruhan mulai dari template SEO friendly, konten artikel, widget, berat dan kecepatan loading blog namun tidak memberikan informasi mengenai solusi yang harus dilakukan untuk perbaikan bila ada nilai minus pada blog. Sementara blog C, meskipun sama dengan website B yaitu SEO Analyzer gratis, memiliki layanan solusi perbaikan terhadap nilai minus untuk perbaikan namun tidak memiliki hasil analisa lebih detil menyeluruh pada tag heading atau tag title blog.
Memilih Tools Analyzer
Lalu bagaimana menyikapinya ? Membuat sebuah blog SEO yang baik selain memperhatikan optimasi secara onpage maupun offpage, juga perlu memperhatikan hasil analisis dari website analyzer dengan cara melakukan perbandingan dari beberapa website serupa, paling tidak 3 situs. Dengan membandingkan poin-poin analisa tadi, sobat bisa mendapatkan informasi yang saling menutupi pada setiap nilai minus. Contohnya, apa yang tidak di dapat di website A, dapat dilengkapi pada website C, dan yang tidak didapatkan pada website C dilengkapi oleh web B.
Silakan mencobanya...
Silakan mencobanya...
0 komentar :
Post a Comment